Pada sisi interior Mazda 6 Elite Sedan dan Mazda 6 Elite Estate, pembaharuan dilakukan berdasarkan filosofi desain human-centered Mazda yang mengedepankan kenyamanan berkendara hingga detail terkecil. Berbagai pengukuran dilakukan untuk mendapatkan titik kenyamanan tertinggi bagi pengemudi maupun penumpang. Desain kursi pengemudi sudah diperhitungkan sedemikian rupa menyesuaikan posisi duduk natural manusia sehingga pengemudi nyaman ketika mengendarai mobil. Desain bentuk kursi belakang diubah sesuai pengukuran untuk menjamin kenyamanan penumpang kursi belakang.
Nappa Leather Seat yang membungkus interior kursi mobil juga memiliki sentuhan yang lembut dan tekstur yang kaya. Kenyamanan dalam kemewahan, semua bisa Anda dapatkan!
Kaca depan mobil Mazda 6 Elite ini dilengkap dengan Active Driving Display yang membuat pengemudi mampu menerima informasiinformasi penting dalam berkendara seperti: status atau keadaan kendaraan, keamanan, dan informasi arah jalan.
Mazda Connect dengan layar 8-Inch, serta dilengkapi dengan fitur wireless smartphone integration untuk perangkat tertentu, memberikan kemudahan koneksi untuk mengakses perangkat smartphone Anda saat sedang berkendara. Fitur Audio System yang dihadirkan memungkinkan Anda mengakses beberapa sumber audio termasuk pemutar radio AM/FM dan pemutar music portable
Sistem audio premium BOSE® yang dilengkapi dengan 11 speaker dengan rentang bass yang luas yang memungkinkan crossover points yang lebih baik sehingga tercipta frekuensi suara yang baik. Semua ini menghasilkan suara musik yang akurat tidak hanya dari nada treble tertinggi namun juga dari nada bass terendah.
Roda berukuran 19-inch memiliki jari-jari lurus yang menampilkan diameter besarnya serta merepresentasikan desain pahatan yang dinamis dengan laburan warna Brilliant Silver.
Dengan rasio tekanan tinggi 13,0:1 berat silinder blok aluminium campuran yang berkurang, dan unit penyeimbang yang mengurangi bunyi detak frekuensi rendah, mesin Skyactiv-G 2.5 mencapai level tertinggi dari performa yang dinamis, irit bensin dan tidak berisik. Ditambah fitur unggulan pada mesin Skyactiv-G 2.5 Mazda yaitu Cylinder Deactivation. Fitur ini membuat mesin hanya mengoperasikan dua silinder dari empat silinder yang ada pada saat berkendara dalam situasi yang ringan, seperti di jalan tol yang tidak macet. Sehingga membuat penggunaan bensin mobil lebih irit tanpa mengorbankan performa berkendara.
Posisi kursi pengemudi memiliki pengaturan 10-arah secara elektris, slide maju/mundur, posisi sudut sandaran kursi, posisi penyangga pinggang, tinggi dan kemiringan kursi. Hal ini memberikan posisi mengemudi optimal yang menyesuaikan dengan ukuran tubuh pengemudi. Sistem memori akan menyimpan beberapa posisi kursi bersamaan dengan proyeksi lokasi, tingkat kecerahan dan pengaturan konten dari Active Driving Display.
ALH membantu pengemudi untuk mengenali potensi bahaya saat berkendara di malam hari. Sistem ini meningkatkan jarak pandang malam dan membantu pengemudi menghindari situasi berbahaya dengan menggabungkan fungsi lampu jauh bebas silau (rentang pencahayaan dapat disesuaikan) dan lampu dekat dengan jangkauan yang luas.
BSM menggunakan sensor radar quasi-milliwave 24GHz untuk mendeteksi kendaraan pada blind spot di posisi belakang dan samping mobil. Peringatan audio serta visual akan aktif saat lampu sen dinyalakan dan sistem ini mendeteksi kendaraan pada blind-spot.
Sensor ultrasonik yang ada di bemper belakang membuat SCBS R dapat mendeteksi kendaraan dan halangan yang ada di belakang mobil ketika berjalan mundur dengan kecepatan antara 2 hingga 8km/h. Jika ada objek yang terdeteksi, sistem akan mengerem mobil secara otomatis untuk membantu mengurangi kerusakan akibat menabrak.
Dengan performa tinggi sensor kamera depan, SCBS mendeteksi kendaraan yang berada di depan mobil. Sistem secara otomatis akan melakukan pengereman untuk membantu menghindari tabrakan dan mengurangi kerusakan akibat tabrakan ketika berkendara dalam kecepatan sekitar 4 dan 30km/h (mendeteksi kendaraan di depan).
LDWS mengenali tanda lajur pada permukaan jalan. Ketika perpindahan jalur terprediksi, sistem ini akan mengeluarkan suara peringatan yang terdengar mirip seperti suara yang dibuat mobil saat berjalan ke jalur bergemuruh, sehingga pengemudi dapat segera melakukan koreksi kemudi. Sistem ini akan non-aktif saat pengemudi dideteksi menggunakan lampu sen untuk berpindah jalur.
Menggunakan empat kamera di bagian depan, samping dan belakang mobil, sistem ini memperlihatkan area sekitar mobil pada monitor. Delapan sensor parkir di bagian depan dan belakang mendeteksi keadaan dekat, hambatan, dan juga suara alarm. Sistem juga membantu mendapatkan persepsi dari blind spots. Teknologi ini sangat membantu menghindari bahaya karena pengemudi dapat melihat blind spots, melihat jarak ke hambatan ketika masuk atau keluar garasi, mengemudi menuju pertigaan atau melewati mobil lawan arah di jalan sempit. Tiap sudut pandang kamera juga dapat dikendalikan dengan mudah melalui layar sentuh atau kendali perintah.